Macam-Macam Pengusir Nyamuk Alami
Selasa, 01 Januari 2019
Keberadaan nyamuk dilingkungan kita benar-benar hal yang sangat menganggu. Hal ini karena memberantas nyamuk bukanlah hal yang mudah begitu saja karena 1 nyamuk mati namun 1000 berkembang biak maka tidak akan ada habisnya. Selain dapat menganggu istirahat dan tidur anda, untuk nyamuk jenis tertentu juga sangat berbahaya karena dapat menimbulkan berbagai macam penyakit. Maka dari itu, hendaknya anda memilih untuk menggunakan pengusir nyamuk alami. Mengusir nyamuk secara alami tentunya akan lebih sehat karena menggunakan terlalu banyak bahan kimia juga dapat memberikan dampak yang kurang baik untuk kesehatan kita. Berikut ini adalah beberapa cara pengusir nyamuk alami yang bisa menjadi alternatif untuk anda semua.
Daun Serai Pengusir Nyamuk Alami |
Daun serai
pengusir nyamuk alami yang pertama yaitu dengan menggunakan daun serai. Daun serai merupakan tanaman herbal yang memiliki banyak fungsi. Selain berfungsi sebagai bahan bumbu masak, daun serai ternyata memiliki bau yang tidak di sukai oleh nyamuk. Oleh karena itu menggunakan daun serai merupakan sebuah cara alami yang bisa menjadi pilihan untuk anda. Caranya sangat mudah yaitu pertama dengan mengambil beberapa daun serai, lalu campurkan dengan air lalu haluskan dengan mesin penggiling atau blender. Setelah di diamkan selama 12 jam, saringlah air tersebut dan masukan kedalam botol semprotan. Untuk menggunakannya, maka anda dapat menyemprotkan pada setiap sudut ruangan maka dijamin nyamuk akan bakal kabur bercirit cirit.
Kulit jeruk
Pengusir nyamuk alami selanjutnya yaitu dengan menggunakan kulit jeruk. Kulit jeruk merupakan bahan alami yang sudah terkenal khasiatnya untuk mengusir nyamuk. Bagi anda yang ingin mencobanya sendiri di rumah maka caranya adalah dengan menaruh beberapa potong kulit jeruk kering pada sudut ruangan anda. Hal ini tentunya selain akan memberikan wangi yang alami juga dapat mengusir nyamuk-nyamuk nakal.
Minyak lavender
Memang sudah terkenal sejak jaman dahulu bahwa bunga lavender atau apapun yang berkaitan dengan lavender manjadi cara yang ampuh untuk mengusir nyamuk-nyamuk. Hal ini karena nyamuk sangat tidak menyukai bau bunga lavender namun bau ini banyak disukai karena dapat memberikan aroma yang baik pada ruangan dirumah anda.
Minyak kayu putih dan lemon
Selanjutnya yaitu dengan menggunakan lemon dan minyak kayu putih. Caranya sangatlah mudah yakni dengan mencampurkan keduanya lalu anda dapat mengoleskan pada tubuh anda dan dijamin hal ini membuat nyamuk-nyamuk tidak berani untuk mendekati anda.
Bawang putih
Bawang putih merupakan bumbu dapur yang multi fungsi, baunya yang begitu khas ini ternyata sangat tidak disukai oleh nyamuk. Caranya adalah dengan memotong bawang putih kecil-kecil, lalu rebus dengan air lalu masukkan kedalam botol semprotan agar dapat disemprotkan setiap hari dirumah anda untuk mengusir nyamuk.
Kapur barus
Ternyata menggunakan kapur barus bisa menjadi salah satu alternatif sebagai pengusir nyamuk di rumah anda. Anda dapat meletakkannya pada tempat-tempat tertentu sehingga nyamuk-nyamuk tidak berani mendekat karena mereka tidak menyukai baudari kapur barus ini.
Bubuk kopi
Menggunakan bubuk kopi merupakan sebuah alternatif yang baik yang bisa anda lakukan. Anda dapat menggunakannya dengan cara menaburkan bubuk kopi pada genangan air yang di tumbuhi oleh jentik nyamuk, maka seketika jentik tersebut akan nempel pada bubuk kopi naik kepermukaan dan kehabisan oksigen. Nah, bagaimana? Sangat mudah bukan untuk menggunakan pengusir nyamuk alami? Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda semua untuk dapat membasmi hama nyamuk-nyamuk nakal dirumah anda sehingga andapun dapat terhindar dari segala penyakit yang disebabkan oleh nyamuk nakal tersebut. Sekian dan terimakasih.